Memperingati Hari Kesehatan Nasional Ke 55

  • Nov 07, 2019
  • Kalisari

Cikidang,- Dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional ke 55 yang diadakan oleh Puskesmas I Cilongok, Kamis, 7 November 2019, mengadakan serangkaian kegiatan untuk memeriahkan acara tersebut. Yang paling baru adalah lomba memasak dengan bahan dasar Telor yang mana pesertanya adalah perangkat desa se kecamatan cilongok dan pesertanya harus laki-laki, menarik bukan?. [caption id="attachment_384" align="aligncenter" width="412"] Peserta Lomba Masakan Sehat[/caption] [caption id="attachment_382" align="aligncenter" width="678"] Masakan Sehat " Martabak Telor "[/caption] Kegiatan yang diadakan di Lapangan Desa Cikidang tidak hanya lomba memasak, ada juga lomba Koor dan Lomba Masak PMT, yang kesemuanya bisa di ikuti oleh Desa Kalisari. Untuk lomba memasak, Kalisari di wakili oleh Sdr. Pristiwanto, Sdr. Sobari dan Sdr. Darso dengan menu andalan Martabak Telor, tentunya menu yang biasa tapi akan disajikan luar biasa. Untuk Lomba Koor di komandoi oleh Ibu PKK Desa Kalisari dan Kades Posyandu dan untuk Lomba PMT di amanatkan kepada Mba Dewi Anggraeni dan Mba Kingkin dengan menu Soup Ayam dan Rouled Telur untuk Balita usia 2-5 Tahun. [caption id="attachment_385" align="aligncenter" width="263"] Masakan PMT[/caption] Keikutsertaan perwakilan desa bukan tanpa alasan, di samping ikut berpartisipasi juga menginginkan gelar juara, sehingga sajian yang dihidangkan juga harus disiapkan sedini mungkin untuk berlatih dengan mencoba memasak dulu di rumah. Terbukti, utusan Lomba PMT meraih Juara 2, tidak heran karena latar belakang Mba Dewi dan Mba Kingkin adalah chef atau biasa membuat makanan untuk katering atau snack untuk pertemuan-pertemuan. Namun sayang, untuk lomba memasak tidak bisa bersaing dengan desa lain karena tidak merebut juara 3,2 maupun 1. Tidak jadi masalah, yang terpenting sudah mengikuti kegiatan dari awal sampai selesai. Semoga dengan diadakannya kegiatan ini, baik bagi peserta juga masyarakat pada umumnya, agar menyadari betapa pentingnya Kesehatan itu, dan kita harus menjaga asupan gizi kita agar seimbang dan tetap menjaga pola makan kita.